Personel Posramil Bantu Petani Tanam Padi di Poktan Nilam Sada Ari

 

PENANGGALAN – Dalam upaya mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, personel Posramil Penanggalan Kodim 0118/Subulussalam yang dipimpin Danposramil Pelda Santoso turut serta membantu petani menanam padi di lahan sawah Kelompok Tani (Poktan) Nilam Sada Ari, Desa Penanggalan, Kecamatan Penanggalan, Kota Subulussalam, Aceh, Minggu (23/02/2025).

Kegiatan komunikasi sosial (Komsos) ini dilakukan di sela-sela waktu istirahat para prajurit sebagai bentuk kepedulian terhadap ketahanan pangan di wilayah tersebut. Dengan penuh semangat, personel Posramil turun langsung ke sawah dan bahu-membahu bersama petani menanam bibit padi, meskipun cuaca cukup terik.

Danposramil Pelda Santoso mengatakan bahwa kehadiran TNI dalam sektor pertanian bertujuan untuk memberikan motivasi dan dukungan kepada petani dalam meningkatkan hasil panen mereka. "Kami ingin menunjukkan bahwa TNI selalu hadir untuk masyarakat, tidak hanya dalam menjaga keamanan, tetapi juga dalam membantu meningkatkan kesejahteraan, termasuk di sektor pertanian," ujarnya.

Ketua Poktan Nilam Sada Ari mengapresiasi dukungan yang diberikan personel Posramil. Menurutnya, kehadiran mereka sangat membantu dalam mempercepat proses tanam, yang pada akhirnya diharapkan dapat meningkatkan hasil panen. "Sinergi antara TNI dan petani ini sangat berarti bagi kami. Semoga kerja sama ini terus berlanjut untuk kemajuan pertanian di daerah," ungkapnya.

Dengan adanya keterlibatan TNI dalam sektor pertanian, diharapkan ketahanan pangan di wilayah tersebut semakin kuat. Selain membantu petani, kegiatan ini juga menjadi bukti nyata kepedulian TNI terhadap kesejahteraan masyarakat dan kemajuan pertanian di Kota Subulussalam.



Komentar